Peningkatan Pengetahuan Melalui Penyuluhan Kesehatan Tentang Asi Ekslusif Pada Ibu Menyusui

Authors

  • Wiwi Wardani Tanjung Universitas Aufa Royhan di Kota Padangsidimpuan
  • Aida Yunizar Universitas Aufa Royhan di Kota Padangsidimpuan

Abstract

UNICEF menyatakan bahwa 30.000 kematian bayi di Indonesia dan 10 juta kematian anak balita di dunia setiap tahun bisa dicegah melalui pemberian ASI selama enam bulan sejak lahir tanpa memberikan makanan dan minuman tambahan kepada bayi.Studi  pendahuluan yang dilakukan peneliti di  Wilayah Kerja Puskesmas Labuhan Rasoki terhadap 5  ibu yang punya bayi  menunjukkan bahwa  para ibu memiliki informasi yang kurang (80%) tentang manfaat pemberian makanan pendamping ASI terlalu dini dan yang mereka berpandangan bahwa  apabila  si bayi menangis dan jika diberikan makanan  tertentu dan si bayi lalu diam, maka  mereka akan terus memberikan makanan tersebut  tanpa  sadar bahwa  makanan tersebut dapat menimbulkan penyakit bagi  si  bayi.  Tujuan kegiatan ini adalah agar ibu menyusui memahami tentang ASI eksklusif, manfaat ASI dan memberi motivasi kepada ibu menyusui tentang pentingnya kesadaran dalam memberikan asi eksklusif pada bayinya. Metode kegiatan yang akan dilakukan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah Pendidikan/ Penyuluhan.  Hasil dari kegiatan penyuluhan kesehatan ini rata- rata ibu sudah mengetahui pentingnya pemberian ASI Eksklusif. Kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan berjalan dengan baik. Ibu menyusui di Puskesmas Labuhan Rasoki Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Kota Padangsidimpuan yang mengikuti kegiatan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan penyuluhan tentang ASI Eksklusif.

Keywords:

Pengetahuan, ASI Eksklusif, Ibu Menyusui

Downloads

Download data is not yet available.

References

BudiasihKS. Handbook ibu menyusui. Bandung: PT Karya Kita; 2008.
Khasanah N. ASI atau susu formula ya ?. Jogjakarta: FlashBook; 2011.
Maritalia D. Asuhan kebidanan nifas dan menyusui. Yogyakarta: Pustaka Belajar; 2012. hlm. 87-88, 78-81.
Nugroho T. ASI dan tumor payudara. Cetakan Pertama. Yogyakarta: Nuha Medika; 2011. hlm. 29-31.
Prasetyono DS. Buku pintar ASI eksklusif. Cetakan ketiga. Jogyakarta: Diva Press; 2012. hlm. 21, 27.
Roesli U. Mengenal ASI eksklusif. Cetakan Ketiga. Jakarta: Trubus Agriwidya; 2008.
Rukiyah AY, dkk. Asuhan kebidanan III (nifas). Jakarta: Trans Info Media; 2011. hlm. 38.
Yuliarti. Keajaiban ASI. Yogyakarta: Andi; 2010.

Published

2019-11-13

How to Cite

Tanjung, W. W., & Yunizar, A. (2019). Peningkatan Pengetahuan Melalui Penyuluhan Kesehatan Tentang Asi Ekslusif Pada Ibu Menyusui. Jurnal Pengabdian Masyarakat Aufa (JPMA), 1(1), 31–34. Retrieved from https://jurnal.unar.ac.id/index.php/jamunar/article/view/134