EVALUASI FISIK SEDIAAN HAND SANITIZER DARI LIDAH BUAYA SEGAR (Aloe vera L.)

  • Cory Linda Futri Harahap Universitas Aufa Royhan
  • SUSI YANTI

Abstract


ABSTRAK

Menerapkan gaya hidup sehat bisa membantu kita menikmati lebih banyak aspek kehidupan. salah satunya adalah kegiatan mencuci tangan, atau menggunakan hand sanitizer yang sangat berguna untuk mencegah penyebaran penyakit melalui tangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah lidah buaya segar (Aloe vera L.) dapat diformulasikan ke dalam bentuk sediaan gel antiseptik tangan (hand sanitizer). Penelitian ini bersifat eksperimental dilakukan di Laboratorium Program Studi Farmasi Program Sarjana Fakultas Kesehatan Universitas Aufa Royhan kota Padangsidimpuan. Data yang diperoleh dari uji organoleptis, homogenitas, daya sebar, pH, uji iritasi dan uji kesukaan disajikan dalam tabel kemudian dilalukan analisa data secara deskriptif. Hasil menunjukkan bahwa lidah buaya segar (Aloe vera L.) dapat diformulasikan ke dalam bentuk sediaan gel antiseptik tangan (hand sanitizer) pada konsentrasi 10 %, 15 %, dan 20 %. Berdasarkan hasil uji hedonis formulasi sediaan gel hand sanitizer lidah buaya segar (Aloe vera L) pada konsentrasi 20 % lebih banyak diminati oleh responden.


 


Kata Kunci : aloe vera (lidah buaya), handsanitizer gel, antiseptik, formulasi.

 


ABSTRACT


Adopting a healthy lifestyle can help us enjoy more aspects of life. One of them is washing hands, or using a hand sanitizer which is very useful to prevent the spread of disease through hands. This study aims to determine whether fresh aloe vera (Aloe vera L.) can be formulated into hand sanitizer gel. This experimental research was conducted at the Laboratory of Pharmacy Study Program, Undergraduate Program, Faculty of Health, Aufa Royhan University, Padangsidimpuan city. The data obtained from the organoleptic test, homogeneity, spreadability, pH, irritation test and preference test are presented in the table and then analyzed descriptively. The results showed that fresh aloe vera (Aloe vera L.) could be formulated into hand sanitizer gel at concentrations of 10%, 15%, and 20%. Based on the results of the hedonic test, the formulation of the hand sanitizer gel preparation of fresh aloe vera (Aloe vera L) at a concentration of 20% was more in demand by respondents.


 


Keywords: aloe vera, hand sanitizer gel, antiseptic, formulation.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
Jun 27, 2023
How to Cite
HARAHAP, Cory Linda Futri; YANTI, SUSI. EVALUASI FISIK SEDIAAN HAND SANITIZER DARI LIDAH BUAYA SEGAR (Aloe vera L.). Jurnal Kesehatan Ilmiah Indonesia (Indonesian Health Scientific Journal), [S.l.], v. 8, n. 1, p. 197-203, june 2023. ISSN 2623-2499. Available at: <https://jurnal.unar.ac.id/index.php/health/article/view/1048>. Date accessed: 08 may 2024. doi: http://dx.doi.org/10.51933/health.v8i1.1048.